• 23 November 2024

Khasiat Membara Pisang Merah

uploads/news/2021/01/khasiat-membara-pisang-merah-73057dbad2ce1fb.jpg

Sejumlah antioksidan dalam pisang merah lebih tinggi daripada pisang kuning.

JAKARTA - Sahabat Tani ada yang pernah makan pisang merah (Musa acuminta red dacca)?

Pisang ini merupakan varietas pisang yang berasal dari Asia Tenggara.

Kulitnya berwarna merah, dagingnya memiliki rasa yang manis, namun ada sedikit rasa raspberry.

Pisang merah juga seringkali dijadikan sebagai hidangan penutup.

Baca juga: Atasi Diare dengan Konsumsi Pisang

Buah ini juga diyakini sebagai buah yang padat nutrisi.

Dalam 100 gram pisang merah terdapat 90 kalori; 21 gram karbohidrat; 1,3 gram protein; 0,3 gram lemak, 3 gram serat, 9% kalium, 28% vitamin B6, 9% vitamin C, 8% magnesium,” jelas Iman Priyadi, penyuluh pertanian Balai Besar Pengkajian dan Pengembangan Teknologi Pertanian (BBP2TP), Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian (Balitbangtan), Kementerian Pertanian (Kementan).

Di samping itu, pisang merah juga mengandung antioksidan yang kuat.

Bahkan, sejumlah antioksidan dalam pisang merah lebih tinggi daripada pisang kuning.

Antioksidan utama yang terkandung dalam pisang merah, yakni karotenoid, antosianin, dan dopamin.

Banyaknya nutrisi yang terkandung dalam pisang merah membuatnya baik untuk dikonsumsi.

Selain itu, pisang ini juga memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh, seperti:

Meningkatkan kekebalan tubuh

Vitamin C yang terkandung dalam pisang merah dapat meningkatkan kesehatan dengan memperkuat sel-sel sistem kekebalan tubuh.

Sementara, vitamin B6 dalam pisang merah memainkan peran penting untuk mendukung sistem kekebalan tubuh yang sehat.

Menurunkan tekanan darah

Kalium yang terkandung dalam pisang merah dapat membantu menurunkan tekanan darah.

Penelitian menunjukkan, mengkonsumsi makanan yang kaya kalium dapat membuat tekanan darah berkurang.

Selain itu, magnesium yang ada dalam pisang merah juga bisa membantu mengontrol tekanan darah.

Ulasan dari 10 studi mencatat, meningkatkan asupan magnesium 100 miligram per hari dapat menurunkan risiko tekanan darah tinggi.

Meningkatkan kesehatan mata

Lutein dan karoten yang terkandung dalam pisang merah dapat meningkatkan kesehatan mata.

Ulasan dari enam penelitian menunjukkan, lutein dapat mengurangi risiko degenerasi makula terkait usia yang dapat menjadi penyebab utama kebutaan.

Sementara, beta karoten dapat diubah menjadi vitamin A dalam tubuh yang sangat penting untuk kesehatan mata.

Menurunkan risiko penyakit kronis

Mengonsumsi buah-buahan yang kaya antioksidan, seperti halnya pisang merah, dapat menurunkan risiko penyakit kronis.

Antioksidan merupakan senyawa yang dapat mencegah kerusakan sel tubuh akibat radikal bebas.

Baca juga: Kenali Penyakit Darah pada Pisang

Radikal bebas yang berlebihan dalam tubuh, bisa menyebabkan stres oksidatif yang memicu terjadinya penyakit kronis, seperti penyakit jantung, diabetes, dan kanker.

Menjaga kesehatan kulit

Vitamin C yang terkandung dalam pisang merah dipercaya bisa membantu meningkatkan produksi kolagen.

Zat ini bermanfaat untuk mengencangkan kulit dan mencegah penuaan sehingga kesehatan kulit pun terjaga.

 

Related News