• 22 November 2024

Inagro, Agribisnis Penghasil Durian Matahari Terbaik

Dengan luas mencapai 85 hektar, Inagro yang terletak di daerah Ciseeng, Bogor merupakan tempat wisata bagi mereka yang berwisata sekaligus mencari pengetahuan tentang pertanian, perkebunan, peternakan dan keberlangsungan. Sekitar lima puluh persen dari luas keseluruhan Inagro merupakan perkebunan durian Matahari.

Memang tidak hanya durian Matahari sebagai varietas asli Bogor, di Inagro juga terdapat durian Sunan dan Montong. Durian Matahari yang telah memiliki peminat khusus, selalu berbuah pada akhir hingga awal tahun. Untuk harga durian matahari di banderol senilai seratus ribu untuk setiap kilo nya.

Inagro sebagai tempat wisata yang berkonsep wisata Pertanian tetapi juga dapat menjadi penyedia jasa bagi mereka yang ingin memperbanyak bibit tanaman atau kultur jaringan. "Saat ini ada yang ingin memperbanyak kelapa kopyor sehingga melalui tenaga ahli di Inagro sedang melakukan hal tersebut. Dapat dikatakan kami di Inagro tidak menjual bibit tanaman seperti di tempat lain." Ungkap Yana sebagai perwakilan Inagro.

Fasilitas yang lengkap, termasuk labotarium membuat banyak perusahaan di bidang agribisnis yang telah mendapatkan dukungan dari Inagro. Bahkan dari Australia pernah memanfatkan jasa dari Inagro untuk memperbanyak bibit tanaman asli negara tersebut. Dan tentunya, untuk kultur jaringan di Inagro tidak hanya kelapa kopyor, tetapi juga ada kelapa sawit dan beberapa jenis tanaman lainnya.

Inagro yang berkonsep agribisnis juga terdapat peternakan kerbau dan hewan lainnya. Pada awalnya, Inagro sempat berusaha menjadi lokasi konservasi tetapi saat ini masih tertunda dengan berbagai pertimbangkan.

Pada dasarnya tanaman di Inagro terbagi dalam tanaman durian dan non durian. Untuk tanaman non durian yang terdapat di dalam Inagro terdiri dari manggis, duku, klengkeng, rambutan dan buah lainnya dari mancanegara.

Inagro yang sebenarnya juga berkonsep mempromosikan wisata pertanian menyediakan pembelajaran pertanian yang menarik dan interaktif untuk segala usia melalui seminar, lokakarya, dan kegiatan outbond yang menyenangkan. Dan pastinya Inagro kini dapat dikunjungi tidak hanya instansi, perusahaan tetapi juga keluarga maupun perorangan.

Related News