Sukses Usaha Penggilingan Beras Berkat KUR Pertanian
Usaha penggilingan padi atau RMU (rice milling unit) menjadi bagian dari rantai pasokan beras. Namun usaha tersebut tetap membutuhkan bantuan dari berbagai pihak, termasuk Kredit Usaha Rakyat (KUR) pertanian yang dinilai berhasil mengembangkan usaha penggilingan padi. KUR pertanian membantu saat masa panen raya di sejumalah titik, salah satunya di Desa Sukamakmur, Kecamatan Sukakarya.
Dengan bantuan KUR pertanian pada usaha penggilingan beras membuat stok beras di sana dalam posisi melimpah. Hal ini seperti yang disampaikan Suprapto, salah satu pengelola Penggilingan Padi yang dikenal dengan nama "Hasil Bumi Bekasi" mengatakan bahwa produksi yang dihasilkan di RMU-ny bisa mencapai 10 ton lebih pada setiap harinya. Angka sebesar itu, kata dia jelas meningkat terutama setelah adanya bantuan KUR untuk penambahan alat dan mesin.