Panen Raya Padi, Semarang Tembus 7Ton Per Hektar
Keberhasilan panen padi sebagai sumber pangan utama masih diharapkan dapat terpenuhi di berbagai pelosok Indonesia. Setelah melaksanakan panen di berbagai daerah, kini giliran Jawa Tengah yang menjadi fokus Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (Mentan SYL) pada Senin (27/02). Tepatnya di kabupaten Semarang, sebagai salah satu penyumbang beras nasional yang untuk panen raya tahun ini mencapai enam hingga tujuh ton per hektarnya.
Untuk panen raya yang terjadi di kabupaten Semarang akan dilaksanakan pada bulan Februari dan Maret. Bulan pertama akan berlangsung untuk memanen padi seluas 3.198 ha, sedangkan bulan Maret seluas 3.689 ha. Luas persawahan di Kabupaten Semarang memang menjanjikan sebagai sentra produksi padi.