• 9 October 2024

Alasan Kambing Etawa Berharga Tinggi

"Sama dengan hewan peliharaan, seperti burung kicau maupun domba garut, silsilah atau trahenjadi penentu harga kambing Etawa. Terlebih anakan dari indukan yang kerap menjuarai kontes kambing, harga keturunannya bisa menembus puluhan hingga ratusan juta."

Jagadtani - Penyebaran peternak kambing Etawa di Indonesia cukup masif, berkat nilai jual yang tinggi menjadi pemicu utamanya. Etawa merupakan peranakan kambing Etawah yang berasal dari India. Berkat dari postur tubuh yang lebih besar dibanding jenis lokal sehingga bobotnya bisa menembus 80 - 120 kilogram.

Ciri utama dari kambing Etawa adalah postur tubuh yang besar, bulu lebat dan telinga panjang menjuntai. Untul warna bulu sangat bergantung pada silangan indukannya.

Alasan Kambing Etawa Berharga Tinggi"Alasan Kambing Etawa Berharga Tinggi"

Faktor utama yang membuat harga kambing Etawa lebih tinggi tentu didasari silsilah indukan. "Jika anakan dari trah yang kerap menang kontes kambing, harga anakan yang masih berusia satu bulanan bisa mencapai lebih dari dua juta rupiah. Harga dapat lebih mahal, bila paotur anakan kambing Etawa telah terlihat pada usia muda." Ungkap Rafi - pemilik kandang Kambing Kami.

Tak dapat dipungkiri, berhasil menjuarai dalam kontes hewan dapat mengantrol harga jual hewan tersebut. Berhasil menjuarai sebuah kontes, terlebih berskala nasional pasti nilai yang fantastis seakan tak mampu melawan logika. Harga kambing Etawa dapat menyentuh ratusan juta rupiah.

Tingginya harga kambing Etawa disebabkan dapat digolongkan dwiguna. Maksudnya, memelihara kambing Etawa dapat menghasilkan susu dan juga dagingnya. 

Di Indonesia sendiri, kambing Etawa yang dikawin silangkan dengn berbagai jenis kambinh. Kini jenia kambing Etawa terbagi dalam dua, yakni Kambing Etawa Kaligesing dan Kambing Etawa Senduro. Kedua jenia ini telah mendapatkan pengakuan, sesuai dengan keputusan melalui surat keputusan menteri pertanian.

Kambing PE Kaligesing berhasil dari sesuai Keputusan Menteri Pertanian Nomor 2591/Kpts/PD.400/7/2010. Sedangkan kambing PE Senduro dari Keputusan Menteri Pertanian RI Nomor 1055/Kpts/SR.120/10/2014.

Kandang Kambing Etawa estetik"Kandang Kambing Etawa estetik"

Dengan postur tubuh, rasanya tidak salah bila harga kambing Etawa menjulang tinggi. Jika diukur berdasarkan berat tubuh, tentu nilainya memang cukup tinggi. Bahkan pada lebaran idul adha , Kambing PE sangat diminati sebagai hewan kurban sebab jumalh dagingnya lebih banyak dibandingkan kambing lokal.

Related News