• 22 November 2024

Pertanian Bogor Menyimpan Potensi Swasembada Pangan

Jagadtani - Swasembada pangan menjadi target pemerintah Indonesia demi mengatasi krisis pangan global. Seluruh daerah memiliki potensi besar dalam mendukung swasembada pangan, termasuk Megamendung, Bogor.

Berada di kaki Gunung Gede Pangrango, tentu tanah yang subur memberikan keuntungan tersendiri bagi petani di daerah tersebut. 

Hasil pantauan tim Jagadtani, hamparan sawah terlihat di daerah Megamendung, kabupaten Bogor. Walau sedang baru melalui masa tanam padi, dapat dipastikan pertanian kabupaten Bogor berpeluang dalam menyumbang beras.

Untuk jenis padi yang digunakan petani dari Bogor, cukup beragam, termasuk bernama IR 64. Menurut Didi, panen sebelumnya telah dilakukan pada beberapa pekan yang lalu. 

Pertanian Bogor berpotensi kembali menaikan hasil panennya "Pertanian Bogor berpotensi kembali menaikan hasil panennya "

Potensi besar pertanian di kabupaten Bogor dapat memberikan hasil yang cukup baik karena suplai air yang dibutuhkan sangat tersedia. "Suplai air pada saat ini sangat cukup, dibandingkan beberapa waktu yang lalu. Mungkin karena hujan masih kerap turun, walau tidak rutin." Ujar Didi.

Tentunya diharapkan dengan pertanian di kabupaten Bogor dapat kembali meningkatkan panen padi karena hasil panen pada tahun 2022 dan 2023 kembali mengalami penurunan dibanding tahun 2021. 

Memang tidak bisa dipungkiri, penurunan hasil panen di Bogor disebabkan luas area panen setiap tahunnya juga mengalami penurunan.

 

 

 

 

 

Related News