Tujuh Dekade Berdiri, Gunung Subur Sejahtera Tembus Mancanegara
Jagadtani - Teh dan kopi telah lama menjadi bagian hidup masyarakat dunia, bahkan kini kebiasaan tersebut telah membuat produk teh dan kopi semakin merambah ke semua kalangan.
Ditambah lagi di era digital seperti sekarang, kebutuhan teh dan kopi marak ditemui di kalangan muda-mudi dan menjadi bagian dari gaya hidup masa kini.
Meningkatnya kebutuhan teh dan kopi, hal ini membuat PT. Gunung Subur Sejahtera terus bertumbuh menjadi salah satu perusahaan teh dan kopi yang inovatif dan berorientasi global.
Perusahaan yang berlokasi di Solo, Jawa Tengah ini sebenarnya sudah sejak lama berdiri dan berfokus pada industri teh dan kopi. Dikutip dari website resminya, Gunung Subur Sejahtera telah ada hampir 70 tahun yang lalu.
PT. Gunung Subur Sejahtera didirikan pada tahun 1951 dan telah menerima berbagai penghargaan di antaranya seperti SNI Award sebanyak lima kali, yakni di tahun 2007, 2012, 2013, 2015, 2016. Selain itu PT. GSS juga menerima anugerah dari Primaniyarta Award pada tahun 2010 & 2013.
Seiring berjalannya waktu inovasi yang ditelurkan oleh PT. GSS juga semakin banyak. Variasi produk-produk pun juga beragam, seperti di antaranya teh hijau, teh merah, teh melati, teh rasa buah, bahkan teh herbal dan kopi ginseng.
Selain itu produk yang menjadi primadonanya adalah teh hijau premium dengan merek Kepala Djenggot. Hingga saat ini produk teh hijau Kepala Djenggot bahkan menjadi market leader dengan penjualan produk sejenis di Indonesia.
Besarnya pasar akan kebutuhan komoditi teh dan kopi ini membuat PT. GSS berkomitmen untuk menerapkan standarisasi yang tinggi, serta memelihara sistem manajemen mutu ISO 9001 dan HACCP (Sertifikasi Standar Keamanan Pangan), dan berbagai penghargaan industri dalam bidang keunggulan pangan. Penerapan standarisasi mutu ini juga menjadi bukti bahwa produk PT. GSS telah mampu menembus pasar internasional.
Produk-produk dari PT. GSS secara luas telah dikenal di berbagai belahan dunia, terutama di Timur Tengah, Asia dan Eropa. Filosofi yang mereka bawa berpusat pada prinsip yang sederhana namun menyeluruh yang disebut "BLM" kepanjangan dari "Beri (kan)", "Lakukan", "Menjadi" yang terbaik dalam segala hal yang kami lakukan.
Filosofi yang diusung perusahaan ini adalah "BLM" yang merupakan kepanjangan dari "Beri (kan)", "Lakukan", dan "Menjadi" yang terbaik dalam segala hal. Dibangun sembari melestarikan budaya dan nilai-nilai berorientasi keluarga di seluruh perusahaan. PT. GSS berkomitmen untuk melayani dengan sepenuh hati dan senantiasa peduli pada lingkungan sosial.