• 17 May 2024

Cara Mengkonsumsi Almond yang Baik

uploads/news/2020/05/cara-mengkonsumsi-almond-yang-5822686f33726c9.jpg

Mereka yang mengkonsumsi 43 gram almond kering panggang setiap hari, berkurang rasa laparnya dan mengalami peningkatan vitamin E serta asupan lemak tak jenuh tunggal (‘baik’), tanpa menambah tubuh berat badan.”

JAKARTA - Sahabat Tani yang gemar mengkonsumsi kacang almond mungkin akan bertanya-tanya.

Apakah lebih baik mengkonsumsi almond yang direndam semalaman atau mentah?

Selain itu, ada juga pertanyaan, apakah alomond yang digunakan dalam adonan kue perlu dipanggang dulu atau lebih baik mentah?

Jawabannya mudah, makanlah sesuka Sahabat Tani. Mengapa?

Kacang almond yang direndam atau mentah, keduanya tetap kaya akan nutrisi.

Namun untuk orang lanjut usia, biasanya merekomendasikan almond yang direndam, karena lebih mudah dikunyah.

Tetapi, jika Sahabat Tani ingin makan kacang almond dengan kulitnya, itu tidak masalah.

Melansir Detikcom, Almond sendiri merupakan jenis kacang-kacangan yang banyak digunakan untuk membuat kue atau cake.

Ada yang berbentuk bubuk, diiris kasar, dicincang, diiris tipis, dan utuh.

Ada yang sudah dikupas dan ada yang masih berkulit cokelat.

Jika ingin mendapatkan manfaat nutrisi yang lebih besar, sebaiknya gunakan yang belum dikupas.

Khusus untuk almond yang akan dipakai sebagai hiasan, biasa dipanggang sebentar, hingga agak kecokelatan.

Namun, untuk campuran kue dan cake disarankan untuk tidak dipanggang.

Karena, nutrisi almond akan berkurang jika mengalami proses pemanasan dengan cara dipanggang atau disangrai.

Setelah itu, jangan lupa simpan selalu almond dalam wadah tertutup agar tidak mudah berkutu atau tengik.

Menurut Konsultan Nutrisi dan Kebugaran asal India, Sheela Krishnaswamy, kacang almond menyediakan serat yang bermanfaat untuk usus.

Almond sendiri memiliki sejumlah manfaat untuk tubuh, seperti:

Mengatur Berat Badan

Untuk mencegah rasa lapar di antara waktu makan, tambahkan almond ke dalam program diet harian Sahabat Tani.

Kacang ini kaya akan protein nabati, yang akan membuat Sahabat Tani kenyang.

Lalu, ada serat makanan yang baik, membantu memfasilitasi pencernaan yang baik, dan semuanya penting untuk mengatur berat badan.

“Sesuai penelitian terbaru yang diterbitkan dalam European Journal of Clinical Nutrition, mereka yang mengkonsumsi 43 gram almond kering panggang setiap hari, berkurang rasa laparnya dan mengalami peningkatan vitamin E serta asupan lemak tak jenuh tunggal (‘baik’), tanpa menambah tubuh berat badan,” jelas Krishnaswamy seperti mengutip Indian Express dari ANTARA

Mengatur Gula Darah

Bagi Sahabat Tani yang menderita diabetes tipe 2, almond juga bisa menjadi asupan yang baik.

Karena, menurut penelitian dalam Journal of Metabolic Syndrome and Related Disorders, mengkonsumsi almond setiap hari dapat secara signifikan mengurangi homoglobin A1C, penanda klinis yang menunjukkan peningkatan kadar glukosa darah seiring waktu.

Studi ini juga menyarankan, menambahkan almond sebagai bagian dari diet sehat yang dapat membantu meningkatkan kontrol glikemik dan faktor risiko kardiovaskular.

Menjaga Kesehatan Kulit

Kesehatan kulit sangat ditentukan oleh sejumlah faktor, gaya hidup yang Sahabat Tani ikuti antara lain, makanan dan perubahan lingkungan yang konstan.

Faktor-faktor ini dapat menyebabkan berbagai masalah kulit, termasuk jerawat, penuaan dini, dan pigmentasi kulit.

Kosmetik memang dapat menutupi beberapa masalah kulit, tetapi hanya merupakan solusi jangka pendek dan menjaga kulit yang sehat juga membutuhkan asupan makanan sehari-hari yang kaya nutrisi.

Menjaga Kesehatan Jantung

Studi di India juga menunjukkan, almond bermanfaat dalam membantu mengelola faktor risiko penyakit jantung.

Konsumsi almond secara teratur dapat menurunkan total kolesterol low-density lipoprotein (LDL) yang berbahaya atau kadar kolestreol jahat dan kadar trigliserida, sambil membantu menjaga kolesterol high density lipoprotein (HDL) bermanfaat atau kadar kolesterol baik.

Related News