• 29 March 2024

Kenali Telur Ayam yang Sehat

Kalau telur ayam yang bagus, warna kulit telurnya berwarna coklat gelap. Kalau yang pucat, itu biasanya kurang kualitasnya.”

JAKARTA - Di masa pandemi virus COVID-19 saat ini, penting bagi Sahabat Tani untuk memperhatikan jenis makanan yang akan dikonsumsi.

Makanan yang sehat dapat membantu daya tahan tubuh tetap kuat, sehingga dapat terhindar dari paparan virus maupun bakteri.

Telur menjadi salah satu bahan makanan yang sering menjadi pilihan masyarakat.

Baca juga: Memilih Telur yang Sehat Dikonsumsi

Sumber protein yang terkandung dalam telur, dipercaya bagus untuk menjaga daya tahan tubuh. 

Selain memiliki kandungan protein yang tinggi, harga telur juga cukup terjangkau, serta tahan lama dan mudah untuk disimpan.

Namun, tak semua telur dapat disimpan dalam jangka waktu yang lama.

Pasalnya, beberapa telur tak layak jual masih sering beredar di pasaran.

Untuk itu, Sahabat Tani perlu kenali ciri-ciri telur yang sehat dan layak untuk dikonsumsi.

Rizal Anshori, salah satu peternak ayam layer asal Kelurahan Pengasinan, Kecamatan Gunung Sindur, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat, memberikan tips dalam memilih telur dengan kualitas yang bagus dan layak dikonsumsi.

Bisa dilihat dari tampilan fisiknya. Kalau telur ayam yang bagus, warna kulit telurnya berwarna coklat gelap. Kalau yang pucat, itu biasanya kurang kualitasnya,” kata Rizal saat ditemui oleh tim Jagadtani.id belum lama ini.

Selain melihat dari warna kulit, ciri lain dari telur yang baik untuk dikonsumsi yaitu permukaan cangkangnya yang mengkilap, bersih dari noda hitam, serta permukaannya yang halus dan mengkilap.

Kemudian, untuk yang kurang bagus bisa di cek dari cangkangnya, kalau bersuara kualitasnya kurang,” kata Rizal.

Perbedaan telur ayam yang masih baru dengan yang sudah lama juga penting untuk diketahui.

Hal ini berguna untuk mengetahui lama waktu penyimpanan telur.

Sebab, telur yang sudah berusia lama, tentu akan lebih cepat membusuk saat disimpan di rumah.

Kemudian isi nya juga bisa dilihat, kalau cair berarti kualitasnya juga kurang bagus untuk dikonsumsi,” sebutnya.

Baca juga: Mengenal Lebih Dekat Telur Infertil

Lebih lanjut, Rizal juga menjelaskan, isi telur yang bagus terlihat dari warna kuning telur yang terlihat berwarna pekat.

Kemudian, kuning telur berbentuk bulat dan tidak mudah hancur.

Kualitas telur yang masih segar bisa di cek saat di pecahkan, kuning telur ayam berbentuk utuh. Kalau telur-telur yang pecah saat akan dibuka, itu kualitasnya juga sudah menurun,” tutupnya.

Related News