• 22 November 2024

Sayur dan Buah untuk Meredakan Flu

uploads/news/2021/12/sayur-dan-buah-untuk-1366108a4eaec73.jpg

“Mengonsumsi sayur-sayuran hijau sangat dianjurkan dan bagus untuk tubuh yang terserang flu. Sedangkan untuk buah-buahan, bisa pilih buah yang mengandung banyak antioksidan”

Cuaca ekstrem seringkali membuat tubuh jadi drop dan rentan terhadap penyakit, misalnya terserang penyakit flu. Karena flu, Sahabat Tani tentu jadi berkurang nafu makannya. Berkurangnya nafsu makan saat terkena flu bisa membuat tubuh kekurangan vitamin dan mineral. Kondisi ini perlu segera diatasi karena gejala sakit flu dapat mereda dengan cara meningkatkan sistem imun tubuh melalui makanan dan minuman yang dikonsumsi. Salah satunya mengonsumsi sayur dan buah.

Dr. Teodorus Tomy Saputra, general practitioner di puskesmas Sangowo, Kecamatan Morotai Timur, Kabupaten Pulau Morotai, Maluku Utara, menjelaskan sayur dan buah sangat baik dikonsumsi untuk meredakan flu.

“Mengonsumsi sayur-sayuran hijau sangat dianjurkan dan bagus untuk tubuh yang terserang flu. Sedangkan untuk buah-buahan, bisa pilih buah yang mengandung banyak antioksidan,” katanya saat dihubungi Jagad Tani melalui pesan singkat.

Baca juga: Rekomendasi Buah-Buahan Terbaik untuk Sarapan Pagi

Bayam, kangkung, dan sayuran hijau lainnya mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh saat Sahabat Tani terserang flu. Sayuran hijau memiliki vitamin C dan vitamin E, sebagai nutrisi penambah kekebalan lainnya.

“Jenis sayur yang cocok misalnya sayur seperti golongan sawi-sawian sangat bagus. Atau bayam juga oke. Kemudian yang seperti tomat juga bagus penunjang kesehatan, baik dijadikan sayur atau campuran bumbu,” katanya.

Baca juga: Hindari Sayur Buah Berikut saat Diare

Lebih lanjut, alumnus Universitas Tanjungpura 2016 itu menambahkan, “sedangkan untuk buah-buahan yang cocok seperti buah naga yang banyak antioksidannya. Kemudian jeruk, lemon, kiwi yang mengandung banyak vitamin C,” tambahnya.

Jeruk, naga, kiwi dan lemon merupakan sumber antioksidan seperti flavonoid dan vitamin C, yang penting untuk memperkuat daya tahan tubuh. Dengan daya tahan tubuh yang kuat, virus flu akan lebih cepat musnah di dalam tubuh. Tak hanya itu, asupan vitamin C juga dapat mempercepat proses penyembuhan dari sakit flu. Oleh karena itu, buah-buahan yang kaya vitamin C dapat dikonsumsi sebagai makanan untuk meredakan flu.

Baca juga: Rekomendasi Buah-buahan untuk Asam Lambung

Selain mengonsumsi makanan untuk meredakan flu, Teodorus juga menyarankan untuk minum air putih dengan cukup agar tubuh tidak mengalami dehidrasi. Selain air putih, katanya, Sahabat Tani juga bisa mencoba pilihan minuman lain yang baik untuk meredakan flu, seperti teh hangat yang dicampur madu, atau air perasan jeruk yang hangat. “Teh atau perasan jeruk yang hangat ya, jangan yang panas,” tutupnya.

Baca juga: Kol Goreng, Lezat Tapi Berbahaya

Related News