3 Cara Menjinakan Iguana
Iguana tergolong hewan pemakan sayur dan buah dengan ciri fisik berjengger dan berduri di bagian atas tubuh serta disepanjang tubuhnya. Spesies yang ada di Indonesia terdapat warna- warna cerah dan indah, seperti Iguana hijau, Iguana biru, dan Iguana merah. Hal ini membuat para penghobi ingin mengoleksi beberapa dari spesies tersebut. Adapun hasil silang dari spesies Elsavador dengan Columbia.
Dilihat dari wajah dan tubuhnya yang seperti kadal, hewan eksotis ini mempunyai karakter yang berbeda-beda. Lalu, bagaimana jika pemulaingin mengatasi karakter yang galak pada Iguana? Simak penjelasan Andhika penghobi dan penjual Iguana.
1. Sabar dan Telaten Dalam Melatih Iguana
Saat melatih Iguana, memang dibutuhkan kesabaran dalam melatihnya. Sekalipun hewan itu galak atau jinak, semua memerlukan proses.
"Harus sabar, namanya binatang tidak memahami maksud yang dipengenin sama pemelihara karena dia tidak punya akal dan pikiran. Apa lagi untuk Iguana yang baru saja beradaptasi dengan tempat barunya, biasanya dia lebih galak dari karakter aslinya," jelasnya
2. Tidak Boleh Takut Dengan Iguana
Sudah dipastikan sebagai pemelihara dapat membuang rasa takut, sebab karakter pada Iguana tidak menentu. Jadi harus siap dengan resiko yang terjadi.
"Kemudian tidak boleh takut sih, banyak pemelihara yang pengen punya tapi takut sama Iguana. Harus menerima resiko dan kuat tangan, karena pasti tangan jadi ancur. Ancur dalam artian akan kena cakar ataupun sabetan dari buntut," ujar Andhika
3. Berinterkasi dengan Iguana Sesering Mungkin
Interaksi adalah hal penting bagi semua hewan peliharaan, sebab dari interaksi hewan mengetahui pemilik serta terbiasa dengan lingkungan sekitar.
"Poin penting berinteraksi secara langsung dengan Iguana, cara paling ampuh itu sering diajak interaksi dengan tangan kosong dan tidak make pelindung tangan. Ada pelindung tangan, tapi nanti dia tidak akan terbiasa dengan kita. Waktu jika sudah jinak biasanya saya 3 sampai 7 hari sudah kalem, tergantung dari Iguana juga tidak ada patokan. Jadi sebisa mungkin dan sesering mungkin untuk interaksi dengan Iguana," tegasnya.
Baca juga: Cara mudah merawat Iguana
Iguana dapat berubah karakter ketika pemiliknya jarang berinteraksi dengannya. Hal tersebut kemungkinan ia akan lupa dengan kebiasaan oleh pemilik. Jadi, sebagai pemelihara dan penghobi dengan hewan ini harus memperhatikan kondisi dari Iguana.
Jadi, bagaimana Sahabat Tani? Sudah tidak ragu untuk memelihara Iguana dengan berbagai karakter?