• 21 January 2026

Jeruk Santang Birma Manis, Praktis, Bernutrisi

uploads/news/2026/01/jeruk-santang-birma-manis--368212b8ad99f70.jpeg

Jagad Tani - Jeruk Santang Birma kini semakin dikenal luas di pasar Indonesia karena mempunyai rasa dan tampilan buahnya yang berukuran mini dengan warna oranye cerah sehingga dapat menarik perhatian para pembeli.

Varietas ini termasuk dalam kelompok jeruk santang, yaitu varietas jeruk mandarin yang populer di Asia Tenggara. Jeruk Santang Birma dikenal memiliki rasa yang manis dengan sedikit sentuhan asam yang seimbang, sebuah cita rasa yang membuatnya disukai konsumen sebagai buah segar maupun sebagai bahan baku untuk minuman sehat.

Baca juga: Januari 2026, Harga Referensi Biji Kakao Turun

"Ini buahnya ukurannya lebih kecil daripada jeruk yang biasanya kita temui, tapi rasanya mantap," ungkap Jamal, salah seorang pedagang buah di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, saat ditemui oleh tim Jagad Tani, Minggu (04/01).

Ukuran jeruk dari varietas ini cenderung lebih kecil jika dibandingkan dengan jenis lainnya, ditambah lagi sensasi manis dan asam yang khas, sehingga cocok dinikmati langsung maupun diolah. Kulitnya mudah dikupas, sehingga praktis dimakan tanpa perlu bersusah-payah.

Sebagai bagian dari varietas jeruk mandarin (Citrus reticulata), Jeruk Santang Birma memiliki karakter umum jeruk santang yang dikenal sebagai sumber vitamin C, serat alami, dan antioksidan yang tinggi. Secara umum buah ini kaya akan vitamin C, yang berperan penting dalam menjaga sistem kekebalan tubuh serta kesehatan kulit dan pencernaan. 

Kandungan vitamin, mineral, dan serat tersebut menjadikan jeruk santang, menjadi pilihan buah segar yang menyediakan berbagai nutrisi penting sekaligus sensasi rasa yang nikmat untuk konsumsi harian. 

"Kalau untuk sekarang harga jualnya itu ada di Rp 45.000/kg," tukasnya.

 

Related News