• 29 March 2024

Cuaca Ekstrem, Harga Cabai Meroket

"Jadi bulan maulid ini dipastikan harga cabai dan jeruk limao akan naik karena banyaknya permintaan,”

TANGERANG - Menjelang akhir tahun, kini harga cabai merah melonjak hampir menyamakan harga daging sapi per 500 gram. Padahal, harga normal cabai merah berada di Rp 30-35 ribu per kilogram. Kenaikan komoditi ini mengalami perbedaan di tiap-tiap daerah. Berdasarkan data info Pangan Jakarta, di Pasar Anyer Bahari harga cabai sekitar Rp 70.000 per kilogram, sedangkan di Pasar Rawa Badak Rp 25.000 per kilogram.

Nining, salah satu penjual bahan sembako mengaku harga cabai saat ini melambung tinggi dikarenakan menjelang akhir tahun. “Sekarang harga cabai merah keriting dan rawit hampir sama, hanya selisih Rp10 ribu per kilogramnya, cabai merah keriting Rp 50 ribu sedangkan cabai rawit merah Rp 40 ribu. Jadi kalau ada yang beli eceran Rp 5000 ukurannya harus dikurangin supaya nggak merugi sayanya,” ucap Nining kepada reporter Jagad Tani, saat di temui di rukonya yang berlokasi di Kelurahan Paninggilan, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang.

Baca juga : Pedagang Ungkap Anjloknya Harga Cabai

Pasalnya, tidak hanya cabai merah yang naik, tetapi juga beberapa komoditas lainnya pun ikut mengalami kenaikan. Wanita pemilik tiga anak ini mengatakan selain karena mendekati akhir tahun, kenaikan harga cabai merah juga terjadi karena cuaca yang tak menentu terkadang panas dan hujan.

Andhiya, salah satu petani cabai yang berlokasi di Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat, menjelaskan “keadaan pergantian cuaca ini membuat tanaman cabai bisa mengalami penurunan produktivitas, sehingga permintaan pasar banyak dan harga akan naik” tuturnya. Pada cuaca ekstrem kali ini, tanaman cabai akan mudah terkena hama dan jamur. Sehingga menjadikan cabai mengering dan membusuk.

Beberapa petani cabai kerap mengakui adanya serangan hama penyakit yang juga mejadi penyebab gagalnya panen cabai, sehingga menyebabkan pasokan minim dan tidak mampu mencukupi kebutuhan pasar. Kenaikan harga ini terjadi setiap tahunnya, walaupun peningkatan harga cabai tidak seberapa. Namun, tetap perlu diperhatikan supaya petani dan pedagang cabai tidak merugi.

Baca juga : Mengatasi Cabai Kering Di Pohon

Lebih lanjut, Pria usia 50-an ini menambahkan “apalagi di bulan maulid, di daerah Jawa banyak orang sedekahan, baik kalangan Kraton maupun orang biasa. Jadi bulan maulid ini dipastikan harga cabai dan jeruk limao akan naik karena banyaknya permintaan,” tutupnya.

Baca juga : Menengok Kisah Petani Cabai Milenial

 

Related News